Resume Technopreaneurship
Resume Technopreneurship
Materi Kuliah
Senin, 22 Februari 2016
#stikomsby
#stikomsby
Technopreneurship
Sumber daya alam Indonesia yang selama ini
dijual dalam keadaan mentah tanpa diolah, namun dengan
teknologi dan seni bisnis dari para pengusaha muda dapat diolah menjadi produk
yang memiliki nilai tambah. Berbagai kebutuhan hidup dapat dipenuhi dengan
produksi dalam negeri sehingga tercipta kemandirian ekonomi bangsa. Selain itu
sangat memungkinkan memproduksi untuk keperluan ekspor sehingga akan menambah
cadangan devisa negara.
Faktanya, saat ini sudah sudah ada program
pemerintah yang diberikan untuk mengatasi pengangguran dan kemiskinan di
masyarakat seperti PNPM Mandiri. Bahkan program wirausaha ini juga sudah sampai
ke kampus-kampus melalui wirausaha mandiri. Untuk itu kita harus bisa
memanfaatkan program tersebut, sebab program tersebut tidak akan berhasil jika
tidak bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.
Berwirausaha dengan menggunakan teknologi yang
sudah canggih dan alhasil menggiurkan bagi pengangguran. Banyak sekali cara
untuk berwirausaha antara lain berjualan online di internet maupun facebook
yang dapat mengeruk keuntungan yang sangat besar.
Dengan adanya teknologi yang handal seharusnya
kita dapat memanfaatkan hal tersebut utuk menunjang berwirausaha kita. Wirausaha
harus dilakukan secara continue. Dampak yang ditimbulkan dengan adanya
wirausaha adalah meningkatnya generasi produktif untuk mengurangi kemiskinan
dan pengangguran.
Selain
entrepreneurship, kita dapat menggunakan konsep technopreneurship yakni
mengintegrasikan antara teknologi dan keterampilan usaha. Misalnya saja
perusahaan obat-obatan. Dalam konsep technopreneurship , kita melakukan atau
berbisnis berbasis teknologi yang memiliki wawasan untuk menumbuhkembangkan
jiwa wirausaha. Wirausaha menggunakan teknologi tepat guna sehingga bisa
meningatkan kompetensi individu sangat berbeda dengan wirausaha biasa.
Technopreneurship sangat dibutuhkan pada sekarang ini melihat kondisi yang
beragam, mulai ketatnya persaingan, kemajuan IT, dan penemuan teknologi baru.
Modal yang berpengaruh untuk menjadi technopreneurship adalah kreativitas dan
inovasi. Adapun cstategi menurut samudera biru yang ditulis oleh W. Chan Kim
dan Reene Mauborgne bisa kita tiru menghasilkan ide inovasi yaitu hapuskan,
kurangi , tambahkan dan ciptakan .
Semoga resume ini bermanfaat untuk pembaca ataupun generasi
muda Indonesia. Jadilah entrepreneur dan technopreneur ubahlah Indonesia
menjadi Negara maju .
For
more interest information, don’t forget for visit www.studibisnis.com
Komentar
Posting Komentar